Prestasi

Siap Menuju O2SN Tingkat Provinsi: Dua Atlet MAN 1 Kota Bukittinggi Raih Juara 1 O2SN Tingkat Kota Cabang Bulutangkis dan Atletik

Senin, 10 Juni 2024 08:48 WIB
  • Share this on:

Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) adalah ajang bergengsi yang mempertemukan talenta-talenta muda dari seluruh Indonesia di bidang olahraga. Ajang ini diselenggarakan secara bertingkat, mulai dari tingkat daerah hingga nasional, guna menjaring peserta terbaik dari 38 provinsi di Indonesia.

 

Pada ajang O2SN Tingkat Kota yang berlangsung pada Sabtu (8/6/2024), dua siswi dari MAN 1 Kota Bukittinggi berhasil meraih prestasi gemilang dengan meraih Juara 1. Kedua siswi tersebut adalah:

 

Fauzia Aurasatul Jannah Farhami, siswi kelas Fase F8, yang meraih Juara 1 di cabang atletik. Pertandingan ini berlangsung di Lapangan Ateh Ngarai. Rinda Saliha, siswi kelas Fase E7, yang meraih Juara 1 di cabang bulutangkis. Pertandingan ini berlangsung di Gor Spothall Ateh Ngarai.

Prestasi ini tentunya tidak terlepas dari dukungan dan bimbingan para pembina yang luar biasa, yaitu Pak Edwar, Pak Engga, Buk Rifdha, dan Pak Rifki. Tak lupa, madrasah juga memberikan support penuh kepada para atlet muda ini.

 

Kepala MAN 1 Kota Bukittinggi, Zulfadhli Alfa, menyampaikan rasa bangganya atas prestasi yang diraih oleh kedua siswi tersebut. "Kami sangat bangga dengan pencapaian Fauzia dan Rinda. Mereka telah menunjukkan dedikasi dan semangat yang luar biasa dalam berlatih dan bertanding. Semoga ananda meraih kesuksesan di tingkat provinsi, bahkan hingga tingkat nasional," harapnya.

 

Selain itu, pembina yang telah melalui proses seleksi ketat untuk memilih siswa terbaik madrasah, Pak Edwar, juga mengungkapkan kegembiraannya. "Proses seleksi yang kami lakukan sangat ketat dan kompetitif. Kami mencari siswa yang tidak hanya memiliki bakat, tetapi juga semangat dan disiplin tinggi. Fauzia dan Rinda telah membuktikan bahwa mereka adalah yang terbaik. Kami sangat bangga dengan pencapaian mereka dan berharap mereka terus mengukir prestasi di masa depan," kata Pak Edwar.

 

Kemenangan ini menjadi kebanggaan bagi MAN 1 Kota Bukittinggi dan membuktikan bahwa dengan kerja keras dan dukungan yang tepat, para siswa dapat meraih prestasi tinggi. Semoga prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi di berbagai bidang.