Prestasi

Luar Biasa: Siswa MAN 1 Kota Bukittinggi ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Sumatera Tahun 2024

Kamis, 16 Mei 2024 09:56 WIB
  • Share this on:

Bukittinggi – Berdasarkan hasil seleksi Calon Paskibraka Tingkat Kota Bukittinggi Tahun 2024, Afis Maulana, seorang siswa kelas Fase E.3 dari MAN 1 Kota Bukittinggi, berhasil menjadi salah satu dari empat siswa tingkat SLTA se-Bukittinggi yang terpilih untuk mengikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Sumatera tahun 2024. Pengumuman ini tercantum dalam surat resmi dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Sumatera Barat yang diterima oleh PTSP MAN 1 Kota Bukittinggi.

Keempat siswa perwakilan Bukittinggi di antaranya:

  1. Rasya Aulia Cendikia, SMAN 2 Bukittinggi
  2. Afis Maulana, MAN 1 Kota Bukittinggi
  3. Xaimaca Vinaya Zarna Salsabila, SMAN 2 Bukittinggi
  4. Liyana Anandifa, SMAN 5 Bukittinggi

Afis akan mengikuti proses seleksi yang berlangsung selama enam hari, dimulai dari tanggal 14 hingga 19 Mei 2024, bertempat di Bapelkes Provinsi Sumatera Barat, Jl. Gajah Mada, Gunung Pangilun, Kecamatan Padang Padan Utara, Kota Padang.

"Ini adalah kesempatan yang sangat membanggakan bagi Afis dan juga bagi sekolah kami. Kami berharap Afis dapat memberikan yang terbaik selama seleksi dan mengharumkan nama MAN 1 Kota Bukittinggi di tingkat provinsi," ujar Kepala Sekolah MAN 1 Kota Bukittinggi.

 

Seluruh warga sekolah, guru, serta teman-teman turut mendoakan agar Afis dapat memberikan yang terbaik dan meraih hasil yang memuaskan. Semangat Afis, semoga berhasil dan membawa kebanggaan bagi kita semua. Aamiin.

Penulis:
Fadhilatul Hasanah